Translate

Redaksi Tabuka News | 07 July 2025

Pemkab Mimika Siap Dukung Program Presiden Prabowo

Pemkab Mimika Siap Dukung Program Presiden Prabowo

TIMIKA,TabukaNews.com- Pemerintah Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah siap mendukung program-program yang dicanangkan Presiden Prabowo seperti sekolah gratis, stunting, koperasi merah putih dan 3 juta rumah.

Untuk mengimplementasikan program-program tersebut, pimpinan daerah Kabupaten Mimika menekankan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menjalankan program- program tersebut sesuai tupoksinya masing-masing.

"Kita diminta untuk sukseskan program pemerintah pusat di daerah dan diharapkan dapat menjadi perhatian serius oleh OPD terkait," tekan Wakil Bupati Mimika, Emanuel Kemong saat memimpin apel pagi di pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, jalan poros Kuala Kencana Sp3, Senin (7/7/2025).

Agar terlaksana dengan baik, Wakil Bupati Mimika minta OPD terkait untuk menyiapkan konsepnya agar program terlaksana dengan maksimal.

"Siapkan konsepnya sesuai dengan kondisi daerah kita masing-masing," kata Wakil Bupati.

Pimpinan daerah Kabupaten Mimika juga akan menjadwalkan pertemuan dengan pimpinan OPD terkait, membahas rencana dukungan Pemerintah Kabupaten Mimika terhadap program-program Presiden tersebut. (redaksi)