Translate

Redaksi Tabuka News | 22 November 2025

Pelni Mimika Siapkan Tiga Kapal Layani Arus Mudik Natar

Pelni Mimika Siapkan Tiga Kapal Layani Arus Mudik Natar


TIMIKA, TabukaNews. com -  PT Pelni Mimika saat ini sedang menyiapkan tiga unit armada untuk melayani arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Kabupaten Mimika, Papua Tengah. 

Kepala Pelni Cabang Timika, Rachmansyah Chaidir mengatakan, bahwa armada saat ini yang disiapkan untuk arus mudik Nataru yaitu KM. Tatamailau, KM. Sirimau dan Sabuk Nusantara 75.

Sementara untuk KM. Leuser yang biasanya juga melayani Kabupaten Mimika, selama mudik Nataru akan diperbantukan di daerah lain. 

"Sementara KM. Leuser diperbantukan, seperti biasa lah seperti tahun-tahun yang lalu. Jadi Timika hanya dapat Sirimau, Tatamailau dan Sabuk Nusantara 75," tutur Racmansyah, saat ditemui, di ruang kerjanya, Kamis 20 November 2025.

Meski penumpang yang hendak keluar Mimika selalu membludak saat puncak mudik, dirinya optimis tiga kapal yang disiapkan masih cukup melayani Nataru. 

"Saya rasa ini cukup, Mau Natalan atau Lebaran sama saja, karena penumpang paling banyak biasanya tujuan Tual, Maluku." ujarnya. 

Selain itu, dalam arus mudik tahun ini pemerintah juga akan memberikan stimulus sebesar 20 persen kepada masyarakat yang hendak bepergian menggunakan kapal laut. 

Akan tetapi untuk wilayah Mimika kata Rachmansyah, masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat mengenai skema pemberlakuan stimulus tersebut. 

"Kita lagi tunggu. Itu namanya stimulus, mungkin 20 persen, tapi kalo untuk tiket gratis tidak ada, ini lagi tunggu kementerian atur skema," ucapnya.

Kebijakan ini diperkirakan berlaku mulai Desember 2025 mendatang dan berlaku bagi semua kapal Pelni di Indonesia.

"Itu berlaku sebulan saja, mulai 17 Desember 2025 sampai 10 Januari  2025," tambahnya. (Ahmad).