Translate

Redaksi Tabuka News | 03 November 2025

Pansel Umumkan Tiga Besar Nama-nama Pejabat Hasil Seleksi Terbuka JPT Pratama Tahun 2025

Pansel Umumkan Tiga Besar Nama-nama Pejabat Hasil Seleksi Terbuka JPT Pratama Tahun 2025


TIMIKA, TabukaNews.com — Panitia Seleksi (Pansel) resmi mengumumkan hasil seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemkab Mimika. 

Pengumuman tersebut tertuang dalam Surat Panitia Seleksi Nomor: 005/PANSEL-SELTER/MMK/2025 tertanggal 3 November 2025, yang ditandatangani Ketua Pansel, Silwanus Adrian Soemoele.

Penetapan hasil seleksi ini mengacu Surat Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 24412/R-AK.02.03/SD/F/2025 tanggal 29 Oktober 2025 tentang Rekomendasi Hasil Seleksi Terbuka JPT Pratama di Kabupaten Mimika. Dari hasil tersebut, panitia menetapkan tiga peserta terbaik untuk setiap jabatan yang dilamar.

Berikut nama-nama peserta terbaik tiga besar berdasarkan jabatan yang dilamar:

1. Dinas Pariwisata, Kebudayaan Pemuda dan Olahraga

- Alberthin Timang, SE, M.Si

- Daniel Orun, S.Pd, M.Pd

- Yohanis Michael Yanwarin, S.STP, MM

2. Dinas Komunikasi dan Informatika

- Hendrikus Hayon, S.S

- Petronella Adelce Uamang, S.IP, M.Si

- Yan Selamat Purba, ST, M.Si

3. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Satu Pintu

- Fransiska Paulina Peni Lein, SE, M.Si

- Marselino Mameyao, SKM

- Sriyanti Ramping, S.STP, M.Si

4. Kepala Dinas Sosial

- Hasan Kemong, S.IP

- Selfina Pappang, SE, MT

- Yulianus Pinimet, S.IP

5. Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

- Abriyanti Nuhuyanan, S.Hut, M.Si

- Yacobus Sulle, ST, M.Si

- Yosef Tsenawatme, S.Sos, M.Si

6. Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB

- Orpa Solossa, S.Sos, M.Si

- Johana Anatje Belandina Arwam, S.Pd

- Marlina Junike Dalipang, S.Kom, M.Si

7. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang

- Frangki Lorens Heryanto Taco, ST, MM

- Inosensius Yoga Pribadi, SH

- Sumitro Hamzah, ST

8. Inspektur

(Tidak tercantum nama)

9. Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat

- Drs. Ananias Faot, M.Si

- Thomas Bindosano, SE, MM

- Yohan Sena Patelang, S.Hut

10. Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan

- Bernard Dominggus Ansaka, STP, M.Si

- Peruwatan Yandry Imanuel Sedubun, STP

- Santy Sondang, S.IP, M.Si

11. Asisten Bidang Administrasi Umum

- Alfasiah, S.STP, M.Si

- Hery Onawame, S.IP, MM

- I Nyoman Dwitana, S.Sos, M.Si

12. Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia

- Fransiskus Bokeyau, S.Pd

- Lenny Makanuwey, S.Sos, MM

- Matius Way, SE, M.Si