Redaksi Tabuka News | 27 April 2023

Plt Bupati Mimika Ajak Warga Bersatu Bangun Daerah Pasca Putusan Sela PN Jayapura

Plt Bupati Mimika Ajak Warga Bersatu Bangun Daerah Pasca Putusan Sela PN Jayapura

Jayapura, Tabukanews.com – Sidang Putusan Sela Majelis Hakim PN Jayapura, Kamis (27/04/2023), menguak tabir haru dan harapan perjuangan orang benar yang dizolimi. Ketuk palu hakim siang itu menolak dakwaan JPU Kejaksaan Negeri (Kejari) Timika versus Plt. Bupati Mimika, Johannes Rettob (JR) disambut deraian air mata bahagia menghias ratusan wajah warga Mimika yang memadati ruang sidang dan halaman PN Jayapura. Mereka selama ini menyaksikan pemimpinnya didera dakwaan yang tidak masuk akal dan menyalahi prosedural hokum, namun akhirnya Sang Maha Kuasa memberi jawaban doa yang indah pada waktu-Nya.

Plt. Bupati Mimika JR mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan semua warga Mimika serta Jayapura yang selalu menaikkan doa untuk dirinya agar bisa tabah dan teguh menghadapi ujian hidup ini.

"Terima kasih untuk dukungan yang luar biasa. Saya tidak menyangka Bapak-Ibu semua bisa hadir dengan cara masing-masing. Saya tidak tahu bagaimana membalas Bapak - Ibu semua. Terima kasih untuk suku Amungme Kamoro yang sudah setia mendampingi saya sejak awal, terima kasih untuk semua suku di Mimika yang selalu memberi dukungan moril. 

Tidak hanya dari Mimika, dukungan moril terhadap JR juga datang dari daerah luar Mimika. “Terima kasih untuk Ondoafi di Jayapura, khususnya Ondoafi Saireri yang mendukung dalam doa dan adat. Tuhan membalas semua kebaikannya," ungkap Bupati JR.


Pria murah senyum itu mengajak semua warga Mimika untuk menyatukan langkah membangun Mimika menjadi daerah yang lebih baik. 

"Jadikan Mimika rumah bagi semua, berbagai suku, agama dan budaya kita tetap satu. Kami tidak bisa buat apa-apa tanpa dukungan Bapak - Ibu sekalian," sebutnya.

JR mengaku selama ini ia merasa dalam tekanan, kendati sebisa mungkin ia tampil tabah di kalangan umum masyarakat. Putusan sidang hari ini membayar perjuangan tekanan batin yang dilewatinya dengan kekuatan yang dari Tuhan.

"Walaupun di depan Bapak Ibu saya terlibat baik-baik saja tapi hati saya hancur. Saya bicara depan Bapak Ibu sekalian, mungkin ada yang berpikir saya korupsi 69 miliar. Terus terang saya selalu ada dalam tekanan," ungkapnya.


Bupati JR mengajak semua warga yang berinisiatif sendiri ikut dalam sidang putusanya agar pulang membangun Mimika. Menurutnya, putusan sela yang menolak dakwaan jaksa merupakan hadiah Paskah dan Lebaran yang terindah baginya dan keluarga.

"Mari kita sama-sama pulang Mimika, ini hadiah Paskah dan Lebaran untuk saya. Tolong tetap beri dukungan ke saya, tidak hanya sampai hari ini saja tapi selanjutnya," harapnya.

Selain itu, JR juga menyampaikan terima kasih kepada para mahasiswa Mimika di Jayapura yang selalu memberi dukungan untuknya. "Saya pulang dan saya akan kembali lihat mahasiswa Mimika di Jayapura," tandasnya yang disambut tepukan tangan gembira.