Translate
Redaksi Tabuka News | 30 January 2026Pemerintah Distrik Wania Ingatkan Warga Tingkatkan Pengawasan Anak dan Remaja
TIMIKA, TabukaNews.com - Menyikapi peningkatan kasus kriminalitas yang melibatkan anak-anak dan remaja di wilayah Kabupaten Mimika, Pemerintah Distrik Wania dibawah pimpinan Kepala Distrik Merlyn Temorubun menyampaikan pernyataan keprihatinan serius serta mengeluarkan imbauan mendesak kepada seluruh lapisan masyarakat.
Lonjakan kejadian yang melibatkan anak dan remaja ini mendorong pemerintah setempat untuk menyerukan peningkatan pengawasan ekstra dari keluarga, terutama pada rentang waktu sore hingga malam hari, yang dinilai lebih rawan.
"Orang tua diharapkan dapat memastikan anak-anak tidak berkeliaran di luar rumah tanpa keperluan yang jelas, menghindari pergaulan berisiko, serta tidak berkumpul di lokasi-lokasi yang rawan gangguan keamanan dan ketertiban umum," tegas pemerintah dalam rilis resminya. Ditekankan bahwa pengawasan aktif orang tua merupakan benteng utama dalam melindungi keselamatan dan masa depan generasi muda.
Pemerintah Distrik Wania juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersinergi. Ketua RT/RW, tokoh adat, tokoh agama, dan tokoh pemuda didorong untuk ambil bagian dalam menciptakan lingkungan yang aman, penuh kepedulian, dan responsif terhadap setiap potensi ancaman keamanan di wilayahnya masing-masing.
"Keamanan anak adalah tanggung jawab bersama. Dengan peran aktif orang tua dan dukungan solid seluruh elemen masyarakat, kita dapat mencegah anak-anak dan remaja kita terjerumus, baik sebagai korban maupun pelaku tindak kriminal," demikian penegasan dalam himbauan tersebut.
Pemerintah Distrik Wania mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja sama seluruh masyarakat Wania.
Diharapkan, upaya kolektif ini dapat segera menekan angka kriminalitas dan menciptakan ruang tumbuh kembang yang lebih sehat bagi anak dan remaja di distrik ini. (Elis)